Prodi Matematika Alma Ata – Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) adalah program tahunan nasional yang memiliki banyak peminat sehingga peserta memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi untuk lolos ke babak selanjutnya yaitu PIMNAS (Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional), termasuk tim dari UAA. Proposal yang dapat lolos ke babak selanjutnya memiliki kriteria tertentu, oleh karena itu perlu adanya strategi yang baik pada pembuatan proposal dan presentasi mahasiswa UAA di ajang PIMNAS. Oleh karena itu Direktorat Kemahasiswaan UAA menyelenggarkan Workshop Training of Trainer “Penguatan Kualitas Proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM): Universitas Alma Ata Road to PIMNAS 2020” pada sabtu 5 Oktober 2019 di Ayaartta Hotel Malioboro. Workshop yang menghadirkan Ibu Dr. Med.dr.Indwiani Astuti dan Bapak Dr.Ir.Endy Suwondo, DEA, dosen UGM sekaligus tim reviewer inti PKM KEMENRISTEKDIKTI ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dosen pembimbing sehingga dapat mengawal proses PKM sejak tahap pembuatan proposal hingga Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS).
Dalam kesempatan kali ini Prodi Pendidikan Matematika mewakilkan dosen senior untuk mengikuti workshop tersebut. Ibu Adhetia Martyanti, M.Pd akan menjadi ketua tim sukses lolosnya PKM prodi Pendidikan Matematika UAA menuju PIMNAS 2020. Pada tahun sebelumya secara 2 tahun berturut-turut proposal Pmat UAA berhasil lolos dan didanai oleh kemenristek dikti. Dengan modal tersebut ibu adhetia yakin Mahasiswa Pmat UAA bisa lolos menuju PIMNAS tahun ini. Tentunya semua ini butuh kerja keras dan kerja cerdas dari dosen pembimbing dan mahasiswa. Untuk semuanya selamat berjuang di PKM 2020.